Ketua Presidium FPII Kunjungi Pelayanan Paspor di Kantor Imigrasi Jakarta Utara

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Kamis, 24 Agustus 2023 - 23:10 WIB

50141 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta –  Ketua Presidium Forum Pers Independent Indonesia (FPII), Dra. Kasihhati dan Pengawas Dewan Pers Independen (DPI) Lilik Adi Goenawan,S.Ag melakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara pada Kamis, (24/8/2023).

Kunjungan kerja Ketua Presidium FPII dan Pengawas DPI diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara Qriz Pratama.

“Kunjungan ini dilakukan dalam rangka meninjau pelayanan Paspor RI yang dilaksanakan oleh Kantor Imigrasi Jakarta Utara.” Kata Kasihhati .

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Qriz Pratama memandu Kasihhati dan Lilik Adi Goenawan melihat secara langsung antrean umum bagi pemohon paspor yang melakukan pendaftaran melalui aplikasi M-Paspor.

Qriz memaparkan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara juga membuka pelayanan paspor secara walk-in bagi kategori prioritas.Kelompok rentan dapat menggunakan antrean prioritas sehingga bisa langsung dilayani secara walk-in dengan kuota dan waktu terbatas.

“Adanya antrean prioritas ini merupakan dukungan Kantor Imigrasi Jakarta Utara dalam mewujudkan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM).” tegas Qriz.

Selain itu Qriz juga menyampaikan adanya Layanan Percepatan Paspor. Layanan ini memungkinkan pemohon paspor untuk menerima paspor yang diajukan di hari yang sama dengan tambahan biaya sebesar Rp. 1.000.000. Layanan ini tersedia di Kantor Imigrasi Jakarta Utara secara walk-in, namun tentu dengan kuota terbatas untuk menghindari penumpukan permohonan sehingga kinerja pelayanan publik tetap terjaga.

“Kami mengapresiasi pelayanan yang telah diberikan oleh Kanim Jakarta Utara, Semoga Kantor Imigrasi Jakarta Utara dapat terus menjaga kualitas pelayanan yang diberikan sehingga masyarakat dapat menerima layanan paspor dengan baik.” ujar Kasihhati.

“Walau Kantor Imigrasi Jakarta Utara Kelas I TPI Jakarta Utara tempatnya sangat terbatas namun tertata rapi dan tertib serta nyaman.” kata Lilik Adi Goenawan.

“Diharapkan dengan adanya kunjungan ini dapat mempererat kemitraan antara pers dengan instansi pemerintahan, khususnya dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Utara.”imbuhnya.

“Semoga kunjungan FPII dan DPI dapat menciptakan sinergitas dan kerja sama yang baik dalam meningkatkan citra positif Imigrasi di masyarakat” pungkas Qriz.

(Eric_Presidium FPII)

Berita Terkait

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur
Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat
Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode
Pagar Laut ditemukan Lagi di Bekasi bukan Hanya di Tangerang, Berkat Hulu: Pelaku Harus Ditindak Tegas
Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya
Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues
Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison
*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 21:23 WIB

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur

Senin, 20 Januari 2025 - 20:25 WIB

Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:40 WIB

Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode

Rabu, 8 Januari 2025 - 07:14 WIB

Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:42 WIB

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues

Sabtu, 20 Juli 2024 - 23:42 WIB

Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:27 WIB

*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Rabu, 3 Juli 2024 - 01:46 WIB

Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi

Berita Terbaru

BANDA ACEH

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis

Minggu, 26 Jan 2025 - 18:39 WIB