Tabrak Pemotor di Pintu Tol Cakung, Pengemudi Mobil Serahkan Diri ke Polisi

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Kamis, 15 Juni 2023 - 23:45 WIB

50269 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | Pelaku tabrak lari yang melindas pengendara sepeda motor hingga tewas di pintu masuk Tol Cakung-Kelapa Gading, Jakarta Timur, menyerahkan diri ke Unit Laka Lantas Satuan Wilayah (Satwilantas) Jakarta Timur.

Pria berinisial OS (26) ini menyerahkan diri ke pihak kepolisian pada Rabu (14/6/2023) malam. Saat dimintai keterangan polisi, pelaku mengaku tinggal satu komplek dengan korban MBP (34).

“Korban dan pelaku hanya berbeda blok, masih satu komplek perumahan,” ujar Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Timur, Iptu Darwis saat dihubungi, Kamis (15/6/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Darwis menjelaskan, insiden tabrak lari ini berawal saat korban dan pelaku cekcok karena bersenggolan di jalanan. Keduanya sempat berhenti di depan Polsek Cakung.

“Sampai berhenti di depan Polsek Cakung dan korban menendang kaca spion mobil pelaku hingga patah,”

Tidak terima dengan sikap tersebut, lanjut Darwis, pengemudi mobil pun langsung mengikuti kendaraan Moses dari arah belakang dan disenggol secara sengaja hingga tejatuh dan terlindas.

“Dikejar sama pelaku, sampai depan pintu Tol Cakung-Kelapa Gading, baru itu korban tertabrak dari belakang hingga jatuh, dan terlindas,” tuturnya.

Saat ini, Darwis menambahkan Satwilantas Jakarta Timur masih melakukan pengembangan terhadap kasus tersebut. (PMJ)

Berita Terkait

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur
Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat
Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode
Pagar Laut ditemukan Lagi di Bekasi bukan Hanya di Tangerang, Berkat Hulu: Pelaku Harus Ditindak Tegas
Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya
Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues
Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison
*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 21:23 WIB

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur

Senin, 20 Januari 2025 - 20:25 WIB

Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:40 WIB

Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode

Rabu, 8 Januari 2025 - 07:14 WIB

Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:42 WIB

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues

Sabtu, 20 Juli 2024 - 23:42 WIB

Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:27 WIB

*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Rabu, 3 Juli 2024 - 01:46 WIB

Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi

Berita Terbaru

BANDA ACEH

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis

Minggu, 26 Jan 2025 - 18:39 WIB