Rapatkan Barisan Perketat lintas Batas Perbatasan Memperingati HUT Republik Indonesia ke-78 di Perbatasan Papua

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Kamis, 3 Agustus 2023 - 01:25 WIB

50376 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Papua, – Rabu, 02 Agustus 2023, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78, Satgas Pamtas Yonif 725/Wrg yang dibawah naungan Korem 174/Atw Pos Kombut memperketat lintas batas RI-PNG di Kampung Kombut, perbatasan Republik Indonesia dengan Papua New Guinea, Tindakan ini bertujuan untuk menjaga kedaulatan negara, meningkatkan keamanan dan ketertiban, serta mencegah potensi ancaman terhadap wilayah yang berbatasan dengan negara tetangga.

Demikian disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 725/Woroagi, Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi, S.E. mengatakan, Berbagai tindakan inovatif yang dilakukan anggota Satgas Pamtas Yonif 725/Wrg di wilayah perbatasan, termasuk kegiatan intelijen dan pengawasan yang ditingkatkan, penambahan personel keamanan, dan upaya pengerasan perbatasan. Langkah-langkah ini dilakukan dengan kerjasama antara TNI dan masyarakat di perbatasan.

“Sebagai upaya dalam memperketat lintas batas, pengawasan yang lebih ketat akan diterapkan pada setiap kendaraan dan individu yang melintasi perbatasan, Pemerintah RI mengharapkan dukungan dan kerjasama dari masyarakat untuk mentaati aturan dan melaksanakan pengawasan yang lebih ketat di wilayah perbatasan. Keberhasilan dalam menjaga ketertiban perbatasan sangat bergantung pada keterlibatan masyarakat yang aktif dalam memberikan informasi kepada otoritas setempat.” Ujar Dansatgas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu Danpos Kombut Letda Inf Joefriadi, mengatakan, Dalam peringatan HUT Republik Indonesia yang ke-58 ini, meningkatnya kegiatan penjagaan dan pengawasan di Kampung Kombut menjadi prioritas utama. Langkah ini diambil demi menjaga keamanan dan kedaulatan negara, serta melindungi warga negara yang tinggal di perbatasan.

“Perubahan dan pengetatan lintas batas ini ditujukan untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan warga negara, serta melindungi wilayah perbatasan. Pemerintah terus berkomitmen untuk menjaga kedaulatan dan integritas wilayah negara demi masa depan yang lebih baik bagi Republik Indonesia.” Tambah Danpos Kombut

Danton Linmas Kampung Kombut, Bpk. Lorens sangat berterima kasih dengan adanya kegiatan dalam memelihara kondusifnya situasi di kampung Kombut menjelang memperingati HUT Republik Indonesia yang ke-58 ini, masyarakat bisa lega, demi menjaga keamanan dan kedaulatan negara, serta melindungi warga negara yang tinggal di Kampung Kombut.(Pen)

Berita Terkait

Audiensi (Kapuspenkum) Kejagung Menerima Aspirasi Mahasiswa Papua Anti Korupsi Terkait Persoalan Korupsi Kab. Puncak Jaya
GAWAT..PENOLAKAN DESRA NOVIANTO MENJADI KETUA DPRK ACEH SINGKIL TERUS MENGALIR DARI PARTAI & TOKOH MASYARAKAT
Satgas Yonif 125/SMB Bekali Wasbang Kepada Anak-anak DistriK Jagebob di Hari Libur
Tanamkan Disiplin Untuk Generasi Muda Papua

Berita Terkait

Sabtu, 26 Juli 2025 - 18:11 WIB

YLBH CNI Bantah Tegas Berita Hoaks Peredaran Narkoba di Lapas Labuhan Ruku

Kamis, 24 Juli 2025 - 02:32 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Tingkatkan Keamanan dengan Strong Point Pagi

Selasa, 22 Juli 2025 - 09:38 WIB

Gotong Royong di Jalan Protokol Desa Mekar Baru: Suatu Contoh Kepemimpinan yang Inspiratif

Minggu, 20 Juli 2025 - 20:45 WIB

Satlantas Polres Batu Bara Tingkatkan Keamanan Lalu Lintas dengan Patroli Kibas Bendera

Minggu, 20 Juli 2025 - 20:43 WIB

Patroli Presisi Polres Batu Bara Jaga Keamanan Jalinsum Limapuluh

Minggu, 20 Juli 2025 - 20:40 WIB

Polsek Limapuluh Amankan Mangrove Culture Festival di Pantai Sejarah

Minggu, 20 Juli 2025 - 20:38 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Sosialisasikan Kamtibmas di Warung Bu Ida Simpang Dolok

Minggu, 20 Juli 2025 - 20:36 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Jaga Keamanan Objek Wisata di Kabupaten Batu Bara

Berita Terbaru