Melalui Jumat Curhat Satlantas Polres Loteng Ajak Para Pelajar Tertib Berlalu-lintas

Rahmat Hidayat

- Tim Kreatif

Jumat, 26 Januari 2024 - 16:17 WIB

50147 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah (NTB) – Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Tengah melaksanakan jumat curhat dalam rangka memberikan penyuluhan dan edukasi keselamatan berkendaraan dan disiplin berlalu lintas kepada siswa-siswi pelajar di SMAN 2 Praya, sebagai upaya untuk meningkatkan keselamatan berkendaraan di jalan raya.

 

“Kami melaksanakan kegiatan jumat curhat dalam rangka menanamkan disiplin tata tertib berlalu lintas terhadap pelajar SMAN 2 Praya,” kata Kanit Kamsel Satlantas IPTU I Ketut Arnawa, dalam keterangannya usai kegiatan, Selasa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Dalam pelaksanaan giat jumat curhat di SMAN 2 Praya yang dilaksanakan satlantas polres lombok tengah, IPTU I Ketut Arnawa yang didampingi IPDA Yulita mengimbau dan mengajak agar para pelajar meminimalisir sekecil apapun segala bentuk pelanggaran lalu lintas, seperti pengendara sepeda motor tidak memakai helm Standar Nasional Indonesia (SNI), tidak mematuhi rambu-rambu lalulintas, kebut-kebutan di jalan raya, memakai knalpot brong serta boncengan lebih dari satu orang.

 

“Hal tersebut dapat mengganggu dan membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” terang Arnawa.

 

Ia juga menjelaskan kegiatan jumat curhat ini juga bertujuan untuk membekali pengetahuan lalu lintas kepada para pelajar tentang peraturan dan tata cara berlalu lintas yang baik dan benar.

 

“Dengan demikian, kegiatan jumat curhat ini bisa menumbuhkan pemahaman dan kesadaran kepada para pelajar untuk disiplin dan tertib berlalu lintas serta dapat menjadi contoh dan pelopor keselamatan berlalu-lintas di kabupaten lombok tengah,” kata dia.

 

Jumat curhat satlantas polres loteng adalah program kegiatan pendidikan lalu lintas kepada para pelajar yang dilaksanakan di sekolah-sekolah.

 

“Dari kegiatan ini para siswa-siswi dapat menerapkan apa yang sudah kami sampaikan yang nantinya diharapkan dapat menjadi agen/pelopor keselamatan berlalu-lintas di jalan raya ,” tutup Arnawa. (Reff/SMP)

Berita Terkait

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis
Agus Flores: Solusi Krisis Moral dan Hukum, Ditumbuhkan Kesadaran Pendidikan Moral Pancasila.
Hearing di Pelindo III Memanas, Pemilik Lahan Mengamuk Minta Segera Dibayar !!
Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Gizi Nasional di Jabat Putra Asal NTB
Mantan Legislator Sumut Nurhasanah Mohon Keadilan Kepada Presiden Prabowo Subianto
Ketua KPU Batu Bara:surati Paslon 02 belum serahkan surat pengunduran diri dari PNS dan DPRD
Kunjungan Silaturahmi Aslam di Desa Pahang, Menyerap Aspirasi Keluhan Masyarakat
Upaya Upaya Menggagalkan Haji Bintang Kandidat Walikota Subulussalam, Difitnah Ijazahnya.

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:42 WIB

Pelantikan Pordasi, Menpora Dito Optimis Olahraga Berkuda Cetak Sejarah Tampil di Olimpiade 2028

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:11 WIB

Wamenpora Taufik Hadiri Ratas Sekaligus Taklimat yang Diberikan Presiden Prabowo

Senin, 3 Maret 2025 - 14:14 WIB

Kemenpora RI Bersinergi Dengan BNN Cegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Pemuda

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:29 WIB

Resmikan Filari Sport Center, Wamenpora Taufik Apresiasi PLN Dukung Perkembangan Olahraga Tanah Air

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:24 WIB

Dukung Asta Cita Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Teken Nota Kesepahaman Sinergitas Program

Rabu, 26 Februari 2025 - 14:34 WIB

Menpora Dito Ajak Anak Muda Cek Kesehatan Gratis, Wujudkan Indonesia Bugar

Selasa, 25 Februari 2025 - 14:56 WIB

Wawancara dengan Garuda TV, Wamenpora Taufik: Penting Strategi Matang untuk Raih Prestasi di Olimpiade

Selasa, 25 Februari 2025 - 14:51 WIB

Menpora Dito Sambut Baik Kolaborasi dengan Garuda TV untuk Program Pemuda dan Olahraga

Berita Terbaru