SUBULUSSALAM – Ketua Komisi C, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Subulussalam, Karlinus meminta kepada Walikota untuk segera mengevaluasi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Keuangan.
Hal tersebut, dikatakan Karlinus, dikarenakan adanya persoalan carut marut di Dinas Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Persoalan di Dinas Keuangan ini tidak pernah ada hentinya, disitu sarat dengan masalah, harusnya walikota segera mengevaluasi pejabat di Dinas Keuangan itu,” sampai Karlinus Jumat, 29 Desember 2023.
Sebelumnya, Karlinus Ketua Komisi C ini, turut bersama Wakil Ketua 2 Dewita Karya, Ketua Komisi A Samiun Jabat, Wakil Ketua Komisi A Dolly S Cibro dan Anggot Komisi A Bahagia Maha. Melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Dinas Keuangan, Kamis, 29 Desember 2023, kemarin.
Pasalnya, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Subulussalam mendapat kabar terkait kekacauan yang terjadi di Dinas Keuangan tersebut.
Dalam Sidak para anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Subulussalam di BPKD, mendapati Kepala, Sekertaris, Kuasa BUD dan Kabid serta ASN lainnya tidak masuk kantor pada saat jam kerja.
Dengan itu, hasil kesepakatan bersama, DPR Kota Subulussalam melayangkan surat pemanggilan terhadap Kepala BPKD setempat.
Alhasil, sesuai jadwal yang di sepakati, Kepala BPKD malah mangkir dari panggilan DPR setempat.
“Sudah beberapa kali kita melakukan sidak di Keuangan, namun Kepala Dinas Keuangan kerap sekali kita temukan tidak ada di tempat. Oleh karena itu diminta kepada walikota untuk segera melakukan evaluasi kinerja ASN di Dinas tersebut,” pungkasnya.
Ditambahkannya, pekerjaan Dinas Keuangan tidak ada transparansi terkait proses penarikan keuangan di sana.(*)
//sumber:presentatif.com//
~84r84r~