Batu Bara – Polsek Indrapura terus menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. Melalui program “Minggu Kasih”, Kapolsek Indrapura AKP REYNOLD SILALAHI, S.H, bersama jajaran personelnya, turun langsung menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu di Desa Tanjung Kubah, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Minggu (19/10/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WIB ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap kondisi sosial masyarakat. Bantuan sembako yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban ekonomi keluarga yang membutuhkan.
Kapolsek Indrapura, AKP Reynold Silalahi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan “Minggu Kasih” ini merupakan agenda rutin Polsek Indrapura sebagai wujud pelayanan dan kepedulian terhadap masyarakat. “Kami berharap, dengan adanya bantuan ini, dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang kurang mampu, serta mempererat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan penyaluran bantuan sembako ini berjalan dengan lancar dan disambut antusias oleh masyarakat penerima. Situasi selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan kondusif. Polsek Indrapura berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
Sumber Kasi Humas Polres Batu Bara AKP Ahmad Fahmi, S.H
Oleh Rahmat Hidayat























