Hari Bhayangkara ke-77, Kapolresta Pati dan Kapolsek Tlogowungu Berikan Bantuan Bedah Rumah

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Sabtu, 17 Juni 2023 - 22:11 WIB

50166 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PATI – Kondisi rumah Kakek Parjo (64 th) yang berlokasi di Desa Regaloh RT 03 / RW 06, Kecamatan Tlogowungu, Kabupaten Pati ini masuk kategori Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). ” maka terlihat keadaannya bertiang dan anyaman bambu atau yang sering disebut gedheg itu sudah banyak yang lapuk dan nyaris ambruk.

Oleh karena itu, jika musim penghujan datang, air pasti masuk ke dalam rumah dikarenakan bocor di berbagai titik, atap rumah pun dalam kondisi membahayakan penghuninya.

Dari berangkat rasa keprihatinan, Bhabinkamtibmas Desa Regaloh Bripka Teguh Lestiyana Putra melalui Kapolsek Tlogowungu menyampaikan informasi kepada Polresta Pati perihal kondisi tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kondisi yang memprihatinkan tersebut segera berakhir karena Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama merespon cepat melalui program “Bedah Rumah” yang dilaksanakan siang tadi, Jumat (16/6/23) dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77.

“Kami merspon cepat tentang adanya informasi kondisi rumah lansia yang memprihatinkan melalui program bedah rumah agar warga tersebut memiliki hunian yang lebih layak. Kegiatan sosial ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023,” terang Kombes Pol. Andhika.

Kapolresta Pati pun menambahkan bahwa dalam kegiatan sosial ini sebagai wujud dukungan kepada pemerintah dalam pengentasan kemiskinan masyarakat.

“Maka untuk kegiatan ini selain sebagai wujud kepedulian Polresta Pati untuk lebih dekat dengan masyarakat juga merupakan salah satu wujud dukungan program dari pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan khususnya di Kabupaten Pati,” imbuh Kapolresta Pati.

Di tempat yang sama, Kepala Desa Regaloh Rumijan mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polresta Pati atas kepedulian terhadap warganya melalui program bedah rumah tersebut.

“Kami mewakili jajaran pemerintah Desa Regaloh mengucapkan banyak terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kapolresta Pati beserta jajaran dengan adanya program bedah rumah ini, warga kami dapat memperoleh hunian yang lebih layak.

Rumijan pun menambahkan beberapa harapan dan doa bahwa “Kami berharap kegiatan positif ini dapat berjalan secara berkesinambungan. Selamat Hari Bhayangkara ke-77semoga Polri khususnya Polresta Pati semakin sukses, professional dan selalu dicintai masyarakat”, kata Kades Regaloh dihadapan awak media.

“Lanjut, IPTU Mujahid S.H, M.H memaparkan dalam acara program bedah rumah ini merupakan kegiatan bakti sosial HUT Bhayangkara ke 77 dan hal ini bertujuan mendekatkan Polri dengan masyarakat sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang kurang mampu.

Tak hanya itu, Kapolsek Tlogowunggu juga menghimbau bagi masyarakat sekitar jika ada terjadi suatu peristiwa apa pun segera melapor ke polsek dan kami siap memberikan pelayanan 1 x24 jam teutama terkait sosial seperti program bedah rumah”, cetus IPTU Mujahid S.H, M.H.(@Gus Kliwir)

Berita Terkait

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis
Agus Flores: Solusi Krisis Moral dan Hukum, Ditumbuhkan Kesadaran Pendidikan Moral Pancasila.
Hearing di Pelindo III Memanas, Pemilik Lahan Mengamuk Minta Segera Dibayar !!
Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Gizi Nasional di Jabat Putra Asal NTB
Mantan Legislator Sumut Nurhasanah Mohon Keadilan Kepada Presiden Prabowo Subianto
Ketua KPU Batu Bara:surati Paslon 02 belum serahkan surat pengunduran diri dari PNS dan DPRD
Kunjungan Silaturahmi Aslam di Desa Pahang, Menyerap Aspirasi Keluhan Masyarakat
Upaya Upaya Menggagalkan Haji Bintang Kandidat Walikota Subulussalam, Difitnah Ijazahnya.

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 21:23 WIB

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur

Senin, 20 Januari 2025 - 20:25 WIB

Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:40 WIB

Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode

Rabu, 8 Januari 2025 - 07:14 WIB

Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:42 WIB

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues

Sabtu, 20 Juli 2024 - 23:42 WIB

Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:27 WIB

*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Rabu, 3 Juli 2024 - 01:46 WIB

Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi

Berita Terbaru

BANDA ACEH

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis

Minggu, 26 Jan 2025 - 18:39 WIB