Batu Bara – Polres Batu Bara terus berupaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui program “Cooling System” yang digencarkan oleh Satuan Samapta (Sat Samapta). Program ini menyasar langsung masyarakat dengan memberikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas, khususnya terkait isu-isu kejahatan yang beredar serta potensi intimidasi.
Pada hari Sabtu (18/10/2025), Sat Samapta Polres Batu Bara melaksanakan kegiatan “Cooling System” di Pajak Lima Puluh, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, mulai pukul 11.00 WIB. AIPDA DEDI ISKANDAR SH dan BRIPDA DIMAS SETIAWAN bertugas memberikan edukasi kepada para pedagang dan pengunjung pasar.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan himbauan agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap berita atau isu kejahatan yang belum terverifikasi kebenarannya. Masyarakat diimbau untuk selalu mencari informasi dari sumber yang terpercaya dan tidak ikut menyebarkan berita yang belum jelas kebenarannya (hoaks).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, petugas juga mengingatkan masyarakat untuk tidak ragu melaporkan ke Polres Batu Bara melalui Call Center 110 jika mengalami intimidasi dari premanisme atau menjadi korban pungutan liar (pungli).
“Kegiatan ‘Cooling System’ ini merupakan upaya preventif kami untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas akibat penyebaran hoaks atau tindakan kriminalitas,” ujar Kasat Samapta Polres Batu Bara, AKP FREDDI R SARAGI S.H. “Kami berharap masyarakat semakin cerdas dalam menyaring informasi dan berani melaporkan segala bentuk tindakan yang meresahkan.”
Pelaksanaan kegiatan “Cooling System” di Pajak Lima Puluh berjalan dengan aman, kondusif, dan lancar. Polres Batu Bara berkomitmen untuk terus melaksanakan program ini secara rutin guna menciptakan situasi Kamtibmas yang stabil dan terkendali.
Sumber Kasi Humas Polres Batu Bara AKP Ahmad Fahmi, S.H
Oleh Rahmat Hidayat






















