28 Tim Lhokseumawe Rebut Piala Basket Danrem Cup 2023

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Jumat, 27 Oktober 2023 - 21:05 WIB

50147 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe – Turnamen bola basket Danrem Cup 2023 Digelar Korem 011/Lilawangsa, di Lapangan Jenderal Sudirman, Kota Lhokseumawe, Kamis (27/10). Sebanyak 28 Tim basket Lhokseumawe bersaing merebut kemenangan untuk menjadi juara.

Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Kapti Hertantyawan mengatakan, turnamen ini selain merupakan rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 TNI, juga memberikan wadah dan mendukung para atlet bola basket, khususnya di Kota Lhokseumawe untuk mengasah kemampuan bertanding mereka.

“Selain dalam memperingati HUT Ke-78 TNI dengan tema Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju, turnamen ini digelar untuk meningkatkan prestasi para atlet, terlebih mengasah kemampuan dalam kesiapan menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) pada 2024 mendatang,” ucap Danrem Kapt Hertantyawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan Danrem, turnamen ini diikuti sebanyak 28 Tim, terdiri 20 Tim Putra dan 8 Tim Putri PERBASI Kota Lhokseumawe, dan akan berlangsung hingga 29 Oktober 2023.

Selain itu, Danrem menyebutkan, pada peringatan HUT TNI kali ini, Korem 011/Lilawangsa mengadakan berbagai kejuaraan,diantaranya lomba burung berkicau, turnamen Tenis lapangan, bola basket dan berbagai turnamen lainnya dalam memeriahkan HUT TNI Ke-78.

“Berbagai pertandingan yang digelar ini bertujuan untuk memperkokoh kemanunggalan TNI untuk Rakyat, meningkatkan kecintaan rakyat kepada TNI, kemudian melalui turnamen ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk membangun motivasi dalam pembinaan generasi muda menjadi lebih baik, khususnya para atlet basket dalam kesiapan mereka,” sebut Danrem.

Diketahui, turnamen basket ini juga sebagai ajang untuk memperkenalkan fasilitas olahraga yang ada di Lapangan Sudirman Korem 011/Lilawangsa, yakni lapangan basket representatif tersebut baru rampung setelah dilakukan revitalisasi, masyarakat dapat menggunakannya untuk olahrga.(RED)

Berita Terkait

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis
Danrem 011 Terima Kunjungan Taruna Akmil Asal Kota Lhokseumawe
Danrem 011/LW pimpin upacara Hari Lahir Pancasila

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:58 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Selasa, 8 April 2025 - 06:15 WIB

Polsek Labuhan Ruku Lakukan Mediasi Restorasi Justice, BS di Kembalikan Kepada Orangtuanya Untuk di Bina

Senin, 7 April 2025 - 05:55 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku Melalui Brigadir Hanrisal Silaen, Mediasi Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:46 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:27 WIB

Baru Dilantik Kapolres Batu Bara, Tingkatkan Kualitas Pelayanan dan Keamanan 

Senin, 24 Maret 2025 - 18:04 WIB

Polda NTB Turunkan Tim Propam, Usut Serius Kasus Polsek Kayangan

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:35 WIB

Polsek Labuhan Ruku Ajak Media, Sinergi Brantas Narkoba dan Kejahatan

Berita Terbaru