Membanggakan! KAI Bina Relasi Melalui Komunitas

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Rabu, 21 Juni 2023 - 01:47 WIB

50202 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta -PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus memperkuat citranya. Salah satunya dengan membina relasi dengan komunitas seputar kereta api.

Vice President Passenger Marketing KAI Gotro Nur Riyadi mengatakan banyak peran positif dari para komunitas pencinta kereta api terhadap reputasi merek. Komunitas pencinta kereta api atau yang lumrah disebut railfans ini jamak jumlahnya,seperti Komunitas Edan Sepoer dan Indonesian Railway Preservation Society.

Gotro menyebut komunitas para pencinta kereta api ini tumbuh secara organik, alias murni karena ketertarikan seseorang terhadap angkutan transportasi tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Karenanya, KAI pun merespons positif terhadap terbentuknya komunitas-komunitas ini.

“Sedikit banyaknya kami sangat terbantu karena mereka ikut memasarkan kereta api. Enggak cuma kereta api dan lain-lain, contohnya KAI Access dan lain-lain, mereka sangat familier dengan itu,” ujar Gotro dalam ajang tahunan Jakarta Marketing Week 2023, di Kota Kasablanka, Rabu (14/6/2023).

Gotro menambahkan , para komunitas berperan banyak dalam advokasi tidak hanya satu produk saja, namun layanan perusahaan yang lain. Munculnya komunitas ini juga membantu perusahaan tak sekadar advokasi, namun edukasi produk terhadap pelanggan maupun calon pelanggan lain.

Tumbuhnya kolaborasi keduanya terbangun di atas simbiosis mutualisme yang rutin dilakukan. Para komunitas yang menjalankan fungsi advokasi ini tak jarang mendapat kesempatan pertama dalam menjajal produk-produk baru perusahaan.

“Kalau ada kereta-kereta baru, kami ajak mereka untuk ikut menikmati. Biar mereka bisa bercerita seperti apa kereta-kereta baru kami,” ucap Gotro.

Selain itu, karena komunitas terbentuk secara organik atas kecintaan terhadap produk perusahaan, tak jarang komunitas juga menjadi captive market bagi perusahaan., hal ini menunjang penjualan tiket KAI, terlebih dibantu advokasi komunitas.

“Alhamdulilah penjualan terbantu secara “lumayan”, tutup Gotro.

Lipsus: Indah

Berita Terkait

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues
Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison
*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*
Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi
Puncak HUT Bhayangkara ke 78 !! Agus Kliwir : Polri Presisi, Kuat dan Solid
Agus Flores, Pimpinan Tinggi Memegang Tongkat Komando Organisani Bukan Anggota
Komplotan Oknum Koruptor di PWI Segera Dilaporkan ke APH, Wilson Lalengke Minta Hendry dan Sayid Dicekal
Ekosangmalam Rilis Lagu “Terdiam”, Indonesia Records Gandeng Tege Coconuttreez

Berita Terkait

Rabu, 2 Oktober 2024 - 14:46 WIB

Sinergitas TNI Polri Laksanakan Beyond Trust Karya Bhakti Pembersihan Makan Syekh Hamzah Fansuri

Selasa, 1 Oktober 2024 - 18:37 WIB

Pilkada Batu Bara: Ngopi Bareng, Warga Minta Zahir Lanjutkan Program Berobat Gratis

Selasa, 1 Oktober 2024 - 14:17 WIB

Tim Zas Center Siap Menangkan Zahir-Aslam di Tanjung Tiram

Rabu, 25 September 2024 - 12:40 WIB

Pasangan Zahir – Aslam Berkomitmen Deklarasi Kampanye Damai

Senin, 23 September 2024 - 23:34 WIB

Undian Paslon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Berlangsung Mulus, Zahir Datang Simpatisan Histeris

Sabtu, 21 September 2024 - 14:18 WIB

DPW PWOIN Sumut Kecam Dugaan Arogansi Kadisporasu Saat Dikomfirmasi Wartawan

Jumat, 20 September 2024 - 15:56 WIB

GAWAT..PENOLAKAN DESRA NOVIANTO MENJADI KETUA DPRK ACEH SINGKIL TERUS MENGALIR DARI PARTAI & TOKOH MASYARAKAT

Sabtu, 14 September 2024 - 22:42 WIB

Emak-Emak Rebutan Ajak Bacawabup Aslam Rayuda Photo Selfie di Pesta Hajatan Warga

Berita Terbaru

Batubara

Tim Zas Center Siap Menangkan Zahir-Aslam di Tanjung Tiram

Selasa, 1 Okt 2024 - 14:17 WIB