JAKARTA | Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Asep Guntur menerangkan pihaknya telah menggelar perkara atau ekspose berkenaan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).
Adapun gelar perkara dilakukan berkenaan perkembangan penanganan dugaan korupsi di Kementan.
“Ekspose sudah. betul, sudah. ekspose perkembangan waktu tersebut,” terang Asep Guntur kepada wartawan, Jumat (30/6/2023).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Asep melanjutkan, terdapat tiga klaster dugaan korupsi di Kementan yang tengah diselidiki KPK.
Tetapi, Asep belum mengungkap secara gamblang tiga klaster itu. Sekarang, baru satu klaster dugaan korupsi yang telah dilakukan gelar perkara di KPK.
“Saya sudah pernah bilang ada tiga klaster. Itu klaster pertama diekspose, baru klaster kedua. jadi jangan sampai nanti ini juga tidak komprehensif, penanganannya harus komprehensif,” ujarnya.
“Karena tidak hanya permintaan sejumlah uang kepada eselon 1,2,3. Tapi ada perkara-perkara lain. Biar semuanya komprehensif,” tandasnya.