Pilkada Batu Bara: Ngopi Bareng, Warga Minta Zahir Lanjutkan Program Berobat Gratis

Rahmat Hidayat

- Tim Kreatif

Selasa, 1 Oktober 2024 - 18:37 WIB

5079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laut Tador – Warga kawasan Desa Dwi Sri, Kecamatan Laut Tador meminta Calon Bupati Batu Bara Nomor Urut 3 Ir. H. Zahir, M.AP untuk melanjutkan program berobat gratis, yaitu berobat dengan hanya menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), setelah nanti ia memenangkan Pilkada Batu Bara 27 Nopember 2024 dan menjadi Bupati Batu Bara untuk periode kedua.

Permintaan itu disampaikan oleh kaum ibu-ibu pada kesempatan bertemu dengan Zahir saat “ngopi bareng” di Warung Kopi Pak Muhid di Jalan Utama desa tersebut, Senin (30/9/2024) malam. Di lokasi itu selain puluhan kaum ibu, juga berkumpul puluhan kaum bapak warga dari kawasan setempat. Mereka semua menyatakan mendukung dan berjuang untuk kemenangan Calon Bupati Batu Bara Zahir-Aslam Rayuda, dan yakin pasangan ini akan menang.

Zahir malam itu sengaja mengunjungi warga sembari ngopi bareng didampingi timnya antara lain Syahril, Sugimin, Saprianto, Safrijal dan Indra Yadi. Kehadirannya disambut warga dengan hangat dan antusias. Bahkan terdapat di antara kaum ibu yang seperti histeris, karena menurutnya ia sudah lama sangat ingin bertemu dengan Bupati Batu Bara Zahir, dan kini terwujud pada acara ini. Si ibu ini mengaku sangat mengidolakan dan ngefans berat terhadap Zahir sudah sejak lama. Saat keduanya bersalaman, si ibu meluapkan kegembiraan sehingga disambut riuh oleh hadirin lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat Zahir memberi peluang kepada warga untuk menyampaikan aspirasi dan buah pikirannya, salah satu warga menyoal tentang BPJS Kesehatan. “Kenapa di saat Bapak menjabat (bupati) kami mudah berobat, tetapi di saat (Zahir) tidak menjabat lagi layanan kesehatan BPJS jadi sulit,” tuturnya dengan nada tanya.

Atas keluhan warga tersebut, Zahir menjelaskan sememangnya di tanggal 27 Desember 2023 di akhir masa jabatannya, ia telah melakukan MoU (nota kesepahaman) agar masyarakat mudah berobat hanya dengan menunjukkan KTP saja. Namun karena adanya pergantian kepada Pj Bupati, pelaksanaan program tersebut hanya berjalan selama 3 bulan, disebabkan adanya perubahan anggaran.

Mendengar penjelasan Zahir, warga kemudian menyampaikan harapan dan permintaan agar program tersebut dapat dilanjutkan. “Apabila Bapak terpilih (lagi menjadi Bupati pada Pilkada 2024), tolong program ini dilanjutkan karena sangat membantu warga,” ungkap warga dari kaum itu tersebut.

Selain itu, warga lainnya juga mengusulkan apabila nanti Zahir kembali menjadi Bupati Batu Bara periode kedua, bantuan social (Bansos) hendaknya diperbanyak dan merata untuk warga miskin termasuk di Desa Sewi Sri tersebut.

“Ngopi Bareng” malam itu berlangsung dalam suasana kekeluargaan yang kental, antara warga dan Zahir berbaur seraya berbincang dan saling menyampaikan buah pikiran disertai usul saran. Di penghujung pertemuan, tampak kaum ibu memberikan kado kepada Zahir berupa pantun-pantun yang disampaikan dengan gaya kocak dan penuh ceria, yang pada prinsipnya berisi ungkapan simpati kepada dan harapan agar Zahir-Aslam terpilih menjadi Bupati Bara untuk periode lima tahun ke depan. (Tim- Media)

Keterangan Photo :
Calon Bupati Batu Bara Nomor Urut 3 Ir. H. Zahir, M.AP berbaur bersama kaum ibu foto bersama usai “Ngopi Bareng” di Warung Kopi Pak Muhid di Desa Dewi Sri, Senin (30/9/2024) malam. (Foto: ist)

 

Berita Terkait

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis
Agus Flores: Solusi Krisis Moral dan Hukum, Ditumbuhkan Kesadaran Pendidikan Moral Pancasila.
Hearing di Pelindo III Memanas, Pemilik Lahan Mengamuk Minta Segera Dibayar !!
Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Gizi Nasional di Jabat Putra Asal NTB
Mantan Legislator Sumut Nurhasanah Mohon Keadilan Kepada Presiden Prabowo Subianto
Ketua KPU Batu Bara:surati Paslon 02 belum serahkan surat pengunduran diri dari PNS dan DPRD
Kunjungan Silaturahmi Aslam di Desa Pahang, Menyerap Aspirasi Keluhan Masyarakat
Upaya Upaya Menggagalkan Haji Bintang Kandidat Walikota Subulussalam, Difitnah Ijazahnya.

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 21:23 WIB

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur

Senin, 20 Januari 2025 - 20:25 WIB

Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:40 WIB

Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode

Rabu, 8 Januari 2025 - 07:14 WIB

Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:42 WIB

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues

Sabtu, 20 Juli 2024 - 23:42 WIB

Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:27 WIB

*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Rabu, 3 Juli 2024 - 01:46 WIB

Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi

Berita Terbaru

BANDA ACEH

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis

Minggu, 26 Jan 2025 - 18:39 WIB