Sertijab Pejabat Kodam dan Komandan Satuan Jajaran Kodam IV/Diponegoro, Pangdam : Berikan Yang Terbaik Demi Kemajuan Satuan

BARA NEWS

- Tim Kreatif

Kamis, 1 Juni 2023 - 03:24 WIB

50285 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Semarang – Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono memimpin acara serah terima dan penerimaan jabatan sejumlah pejabat utama Kodam IV/Diponegoro hingga Komandan Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro, bertempat di Balai Diponegoro. Selasa (30/5/2023).

Adapun jabatan yang diserahterimakan yakni Irdam dari Brigjen TNI Adisura Firdaus Tarigan kepada Kolonel Inf Yudi Pranoto, S.H., M.M., Danrem 071/Wk dari Kolonel Inf Yudha Airlangga kepada Kolonel Czi Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., Asintel Kasdam Kolonel Inf Wahyu Yudhayana, S.E., M.M., kepada Kolonel Inf Bram Pramudia, S.E., Asops Kasdam Kolonel Inf Horasman Pakpahan, S.I.P., kepada Kolonel Inf I Ketut Mertha Gunarda, Kabintaljarahdam Kolonel Arm Ahen Hermanto kepada Letkol Inf Supriyo, Kainfolahtadam Kolonel Inf Drs. Hardi Dharmawan kepada Letkol Inf Moh. Ahsanul Haq, LO TNI AU Kolonel Kes Drs. Agus Prawoto kepada Kolonel Lek M.A. Harits Ariyawan, S.T., M.Si.,Danyonif R 400/BR Letkol Inf Ely Purwadi, S.I.P., M.I.P., kepada Letkol Inf Moh. Zainollah, S.Hub.Int., Danyonkav 2/TC Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M., kepada Letkol Kav Barid Budi Susila, S.Sos., Danyonarmed 3/NP Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama, S.T., M.Han., kepada Mayor Arm Winner Fradana Dieng, S.Sos., M.M.A.S., Danyonzipur 4/TK Letkol Czi Yuli Hartanto, S.E., kepada Mayor Czi Deka Ary Wijanarko, serta penerimaan jabatan Kasansidam IV/Diponegoro dari Pangdam kepadai Letkol Chb Adi Susanto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengawali sambutannya kepada para pejabat baru, Pangdam mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung menjadi bagian keluarga besar Kodam IV/Diponegoro

Pangdam berpesan kiranya amanah yang diberikan oleh pimpinan Angkatan Darat tersebut diterima dan disikapi dengan penuh tanggung jawab sekaligus rasa syukur demi mewujudkan Satuan yang semakin maju demi pelaksanaan tugas pokok TNI AD maupun Kodam IV/Diponegoro kedepannya.

Ditandai dengan pengucapan sumpah jabatan, penggantian pangkat, pemasangan tanda jabatan, penyerahan tongkat komando, penyerahan Duaja dan penandatanganan Pakta Integritas, para pejabat baru resmi dilantik sebagai pemimpin di satuan nya masing-masing.

Selanjutnya Pangdam berpesan untuk terus berinovasi, memberikan karya terbaik untuk masing-masing Satuan dan menerapkan ilmu yang telah didapat selama berdinas di TNI guna kemajuan TNI khususnya Kodam IV/Diponegoro.

“Saya yakin semuanya akan mampu melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya. Ciptakan suasana guyub rukun di Satuan kalian demi soliditas Satuan, terlebih saat rekan-rekan pindah tugas nantinya akan memiliki kenangan yang indah”

Kepada para pejabat lama dan para istri, Pangdam mewakili keluarga besar Kodam IV/Diponegoro mengucapkan terimakasih atas dedikasi, pengabdian, hingga kesetiaan yang dilakukan oleh para istri dalam mendampingi suami selama mengemban jabatan di lingkungan Kodam IV/Diponegoro.

Turut hadir pada acara tersebut Kapok Sahli Pangdam Brigjen TNI Budi Kusworo, para Danrem, Danrindam, Asrendam, para Asisten Kasdam, Perwira Liaison, Kabalakdam, para Dansat jajaran Kodam IV/Diponegoro dan Ketua Persit KCK PD IV/Diponegoro

Berita Terkait

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis
Agus Flores: Solusi Krisis Moral dan Hukum, Ditumbuhkan Kesadaran Pendidikan Moral Pancasila.
Hearing di Pelindo III Memanas, Pemilik Lahan Mengamuk Minta Segera Dibayar !!
Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Gizi Nasional di Jabat Putra Asal NTB
Mantan Legislator Sumut Nurhasanah Mohon Keadilan Kepada Presiden Prabowo Subianto
Ketua KPU Batu Bara:surati Paslon 02 belum serahkan surat pengunduran diri dari PNS dan DPRD
Kunjungan Silaturahmi Aslam di Desa Pahang, Menyerap Aspirasi Keluhan Masyarakat
Upaya Upaya Menggagalkan Haji Bintang Kandidat Walikota Subulussalam, Difitnah Ijazahnya.

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 21:23 WIB

Josephine Simanjuntak Tegaskan Pentingnya Perda Perlindungan Perempuan dan Anak, Soroti Kekerasan Digital di Jakarta Timur

Senin, 20 Januari 2025 - 20:25 WIB

Anggota DPRD DKI Jakarta Josephine Simanjuntak Gelar Sosialisasi Perda Nomor 8 Tahun 2011 Kepada Masyarakat

Jumat, 17 Januari 2025 - 09:40 WIB

Owner PT ANK Sekaligus Managing Direktor Nusantara Law Firm & Partner Mengucapkan Turut Belasungkawa Atas Wafatnya Drs, H. Ichwan Yunus Mantan Bupati Mukomuko 2 Periode

Rabu, 8 Januari 2025 - 07:14 WIB

Kapal Pesiar Asal Prancis Singgah, Kepulauan Nias Dinilai Layak Jadi KEK Bidang Pariwisata dan Budadya

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:42 WIB

Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues

Sabtu, 20 Juli 2024 - 23:42 WIB

Sambangi Nusakambangan, Menteri Yasonna Pantau Penerapan Smart Prison

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:27 WIB

*Fast Respon Counter Polri: Putusan Rehabilitasi Oknum Polisi Terlibat Kasus Narkoba Harus Diputuskan oleh Kapolri*

Rabu, 3 Juli 2024 - 01:46 WIB

Sejahterakan Anggota, Kasad Ground Breaking Pembangunan Mess Bintara dan Tamtama Pengemudi

Berita Terbaru

BANDA ACEH

FRN Desak Kapolda Aceh Usut Tuntas Kekerasan Terhadap Jurnalis

Minggu, 26 Jan 2025 - 18:39 WIB